Seperti biasa, aku pulang dengan
menggunakan kereta rakyat, yaitu kereta ekonomi. Setelah menemukan nomor
kursiku aku duduk sesuai dengan nomor yang tertera di tiketku. Tak lama, muncul
2 orang ibu-ibu yang satu ibu muda yang satu sudah paruh baya, dan satu lagi
anak perempuan yang masih balita. Selang beberapa saat kami pun mengobrol
dengan ibu-ibu tadi untuk menanyakan tujuan mereka dan menanyakan usia anak
perempuan itu, ternyata usianya baru 3 tahun.
Beberapa saat kemudian anak
perempuan itu minta dinyanyikan “KODOK
NGOREK” sama ibunya..
…Kodok Ngorek..Kodok Ngorek..Ngorek Pinggir Kali…2xTeot Tek Blung….Teot Tek Blung …bla..bla (aku uda lupa ga hapal)
Setelah berulang kali nyanyi
kodok ngorek, adek kecil itu minta
dinyanyikan Lagu “Susan Besok Gede Mau Jadi Apa”
Susan….Susan…Susan…Besok Gede Mau Jadi Apa?...Susan Besok Gede Kepengen Jadi Dokter (lagu terusannya lupa)
Lagu juga berlanjut ke lagu lagu lainnya, tapi aku lupa persisnya. Hebatnya
ibunya hapal semua lagu anak-anak itu semua. Dan ibu itu dengan sukses
mendiamkan anaknya yang rewel dan sekaligus mengajarinya kosa kata dan berlatih
berbicara atau bernyanyi lebih tepatnya…
Aku kagum sama ibu itu karena
hapal semua lagu anak-anak. Aku saja satu lagu tidak hapal semua, bagaimana
suatu saat nanti kalo punya anak ga bisa ngajarin lagu-lagu yang baik….
Ibu itu nyanyi terus, anaknya pun
mengikuti nyanyian ibunya, tapi lama-kelamaan yang tertidur bukan anaknya tapi
malah ibunya malah yang ketiduran. Mengetahui ibunya tertidur dan suara
nyanyian perlahan menghilang, anak kecil itu membangunkan ibunya untuk di
nyanyikan lagu lagi. Padahal ibu itu sudah kelelahan. Jika melihat pengorbanan
ibu itu, aku jadi teringat ibuku… Pastinya sewaktu aku kecil ibuku sangat kerepotan
membawaku ke luar kota naik kereta disaat umurku masih balita seperti itu…
Jika dilihat anak zaman sekarang
konsumsi lagunya seperti “Keong Racun”,”SMS”,dan lagu-lagu lain yang sudah di
luar kepala anak-anak saat mereka menyanyikannya. Bagaimana lagu-lagu itu tidak
terpatri di dalam kepala anak-anak itu, jika ibunya saja meninabobokkan
bayi-bayinya dengan lagu SMS,atau keong racun…Ngeliat ibu-ibu yang
nimang-nimang anaknya sambil nyanyikan lagu dangdut bikin ketawa sekaligus juga
bikin sedih, kasian anaknya ntar yang dihapal Cuma lagu itu aja….
Semoga ibu-ibu yang lain nggak lagi mengajarkan
lagu-lagu yang aneh-aneh, malah seharusnya di perdengarkan sholawat atau
kata-kata yang bagus-bagus, supaya perbendaharaan kata anaknya juga bagus dan
otaknya juga berkembang baik….